SEBANYAK 150 orang mahasiswa dari delapan fakultas selingkung UNIB yang meraih prestasi tingkat nasional maupun internasional tahun 2022, terdiri dari 35 orang kategori perorangan dan 22 tim, mendapat reward (penghargaan) akhir tahun berupa uang pembinaan. Acara pemberian reward berlangsung di Gedung Serba Guna (GSG) UNIB, Selasa (27/12/2022).
Prihal pemberian reward berupa bantuan uang pembinaan kepada puluhan mahasiswa berprestasi tahun 2022 ini tercantum dalam Surat Keputusan Rektor Nomor 7370/UN30/HK/2022 Tanggal 14 Desember 2022, dengan masing-masing mahasiswa dan tim mahasiswa mendapatkan bantuan uang pembinaan bervariasi antara Rp.2.000.000,- sampai dengan Rp.4.000.000,-, sehingga total bantuan yang diberikan mencapai ratusan juta rupiah.
Wakil Rektor III UNIB Bidang Kemahasiswaan Dr. Candra Irawan, S.H, M.Hum pada kesempatan ini menjelaskan, pemberian reward berupa uang pembinaan kepada para mahasiswa berprestasi adalah bentuk apresiasi institusi kepada para mahasiswa yang telah berjuang untuk mengukir prestasi dan mengharumkan nama UNIB pada event-event tingkat nasional dan internasional.
“Reward ini diharapkan menjadi pemantik semangat bagi mahasiswa untuk mempertahankan dan meningkatkan prestasinya di tahun mendatang, serta menggugah semangat mahasiswa lainnya untuk lebih giat berusaha sehingga mampu menorehkan prestasi yang lebih banyak lagi di berbagai bidang baik level nasional maupun internasional,” ujarnya.
Selain kepada mahasiswa tambah Dr. Candra Irawan, reward juga diberikan kepada Wakil Dekan Bidang Kemahsiswaan yang dinilai sebagai Wakil Dekan Kemahasiswaan Teraktif, Inspiratif dan Informatif yang tahun ini dinobatkan kepada Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Fakultas Pertanian Agustin Zarkani, S.P, M.Si, Ph.D.
“Jadi, pada pemberian reward tahun ini ada kategori tambahan yaitu kategori Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Teraktif, Inspiratif dan Informatif, diraih Pak Agustin Zarkani. Ke depan, diharapkan hal ini dapat menginspirasi Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan lainnya,” ujarnya.
Juga ada reward tambahan yang khusus diberikan kepada Presiden BEM KBM UNIB periode 2021-2022 M. Alriansyah Idris. Penghargaan ini diberikan atas kreatifitas BEM UNIB pada acara PKK-MB tahun 2022 yang telah memperoleh dua rekor MURI, yaitu Rekor MURI Mengenakan Kebek Palak Silur Padi Terbanyak dan Rekor MURI Menulis Aksara Ulu Bengkulu Terbanyak oleh Mahasiswa.
“Ke depan diharapkan lebih banyak lagi kreatifitas mahasiswa dan organisasi mahasiswa yang mampu mengharumkan dan mengangkat citra UNIB di kancah nasional dan internasional, sehingga mampu mendorong terwujudnya UNIB UNGGUL,” tukas Dr. Candra Irawan.
Rektor UNIB Dr. Retno Agustina Ekaputri, S.E, M.Sc mengucapkan selamat kepada para mahasiswa berprestasi baik perorangan maupun secara tim yang telah mendapatkan reward, juga kepada Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan dan Presiden BEM yang telah menerima penghargaan dari institusi.
“Reward ini kita berikan sebagai apresiasi atas apa yang telah dihasilkan adik-adik mahasiswa sehingga UNIB dapat menunjukkan eksistensinya di berbagai event kejuaraan nasional maupun internasional. Bantuan uang pembinaan ini jangan dilihat dari besar kecilnya, tapi harus dimaknai sebagai suatu penghargaan dari institusi atas perjuangan dan dedikasi yang dilakukan mahasiswa terhadap almamaternya, juga pemacu semangat untuk meraih prestasi lebih banyak lagi pada tahun-tahun mendatang,” ucap Dr. Retno Agustina Ekaputri.
Turut hadir pada acara pemberian reward ini antara lain para Wakil Rektor, para Dekan, Kepala Biro Perencanaan, Pembelajaran dan Kemahasiswaan (PPK), Plt. Kepala Biro Umum dan Sumber Daya (USD), para Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan, serta puluhan mahasiswa penerima reward. Acara berlangsung meriah diselingi hiburan, penampilan seni tari dan solo song, serta disiarkan secara live streaming pada channel YouTube Universitas Bengkulu.
Pemberian reward kepada mahasiswa dilakukan per fakultas, antara lain Fakultas Teknik : diberikan kepada Ridha Nafila Turrahma yang meraih Juara 3 tingkat internasional pada ajang Youth International Science Fair 2022 di Semarang, Aditya Rahmadiansyah yang meraih Juara 3 tingkat Nasional pada ajang Pusat Olimpiade Sains Indonesia (POSI) Kompetisi Berprestasi Tingkat Guru, Siswa se Indonesia di Medan tahun 2022, serta Pariyanto Noviansyah (kategori Tim) yang meraih Medal Emas tingkat internasional pada ajang International Science Project Competition (INTOC) Thurki 2022.
Kemudian, Fakultas Pertanian antara lain diberikan kepada : Arma Putra, Barkah Yanuar Damar Dani dan Reti Noviani yang masing-masing meraih Juara I tingkat internasional pada ajang yang sama yaitu International Undergraduate Conference on Agricultural and Life Sciences (IUCA); lalu ada nama Putri Asyura Nurjanah yang meraih Juara I tingkat nasional pada ajang Rencana Program Strategis Pengembangan Desa di Polteknik Bandung 2022, Widia Kumalasari yang meraih Juara I tingkat nasional pada ajang Olimpiade Sains Akbar Nasional di Semarang 2022, dan Nurul Hafiza yang meraih Juara 3 pada ajang Extra Ordinary Science Olympiade (EOSO) Tahun 2022.
Selanjutnya dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), reward diberikan antara lain kepada : Lea Agustin Syahputri yang meraih Juara I tingkat nasional pada ajang Lomba Menulis Inspiratif dengan Judul Luka dan Asa Suka Bumi, Deri Erdiansa Putra yang meraih Juara 2 tingkat nasional pada Lomba Orasi Pharmaceutical Contest 2022 (Ikatan Senat Mahasiswa Farmasi Seluruh Indonesia), dan Hendri Saputra (tim) yang meraih Juara 3 tingkat internasional pada LKTI International Invention Competition For Young Moslem Scientist.
Dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), reward diberikan antara lain kepada : Miglin Aran Ramsuni yang meraih Juara 3 tingkat nasional pada Kejuaraan Pencak Silat di Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional Ke VI, Selsa Sindy Winanda yang meraih Juara I tingkat nasional pada Kejurnas Pencak Silah Al Azhar di Ciracas Jakarta Timur, Cahya Widya Gunawan yang meraih Juara I tingkat nasional pada lomba Presenter Bahasa Indonesia pada Forkom Pimpinan FKIP Negeri se Indonesia di Universitas Mataram, dan Alya Afifah Izwandi (Tim) yang meraih Medali Emas tingkat internasional pada ajang World Invention Competition and Exhibition (WICE) Kolaborasi antara Indonesian Young Scientist Association (IYSA) dan SEGi College Subang Jaya – Malaysia.
Kemudian dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, reward diberikan antara lain kepada : Anjali Nuranda (Tim) yang meraih Gold Award tingkat internasional pada Kompetisi Makers@USM International Virtual Fair 2022 yang diselenggarakan oleh University Sains Malaysia, Alif Rafgi Irawan yang meraih Juara 2 tingkat nasional pada ajang “Speech Competition” Living in the World of the Technology “Don’t Limit Your Challenge, Challenge Your Limit” Universitas Sumatera Utara 2022, Meutia Tri Lestari (Tim) yang meraih Bronze Medal tingkat internasional pada ajang Asean Innovative Science, Evironmental and Entrepeneur Fair (AISEEF) yang diselenggarakan IYSA dengan Fakultas Teknik Universitas Diponegoro.
Dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), reward diberikan antara lain kepada : Choirunnisa Asti M yang meraih Juara I tingkat nasional pada ajang National Environmental Science Olympiad (NESO) di Medan tahun 2022, Muhammad Sakti Seva Wiraja yang meraih Juara I tingkat nasional pada kejuaraan Silat Menpora Kelas A Puti di Palembang, dan Maria Suniati Gultom yang meraih Juara 3 tingkat nasional pada ajang Apresiasi Duta dan Jambore Ajang Kreativitas GenRe di Yogyakarta.
Dari Fakultas Hukum (FH), reward diberikan antara lain kepada : Olivia Fatma Sari yang meraih penghargaan sebagai Putri Bunga Indonesia pada ajang pemilihan Putri Pariwisata tahun 2022, Aan Satria Novanda (Tim) yang meraih Juara I tingkat nasional lomba Debat Tingkat BEM se Indonesia di UNP Padang, Ersad Rahmadi (Tim) yang meraih Juara I tingkat nasional pada lomba Moot ADR Competition 2022 di Semarang Jawa Tengah, Roza Dian Lorenza yang meraih Juara 2 tingkat nasional pada Kejuaraan Nasional Senior Angkat Besi di Sentul Bogor, dan M. Fajri Ash Shabirin yang meraih Juara 2 nasional pada Pomnas Sumatera Barat Cabor Karate.
Dan dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), reward diberikan antara lain kepada : Aldi Purwansyah yang meraih Juara I tingkat nasional pada Festival Dangdut Putra “Choose Your Art Show Your Talent, Fergita Fitri Ardhana yang meraih Juara 3 tingkat nasional pada ajang 4th Runner Up Putri Kebudayaan Nusantara, dan Anggita Namira Oktarina (Tim) yang meraih Juara I tingkat nasional pada ajang Kompetisi Duta Kampus SDGs 2022-2024 Kategori Inovasi diselenggarakan Bappenas di Jakarta 2022.
Pemberian reward kepada para mahasiswa berprestasi, selain dilakukan langsung oleh Rektor dan Wakil Rektor, juga diberikan oleh masing-masing Dekan dan Wakil Dekan dari seluruh fakultas. Nama-nama lengkap penerima reward dan bagaimana kemeriahan acara ini dapat sisaksikan pada video live streaming YouTube UNIB. [Penulis/Editor: Purna Herawan/Humas].