UNIVERSITAS BENGKULU

SEBAGAI upaya menyiapkan lulusan unggul, berdaya saing dan mudah mendapatkan pekerjaan yang layak, Lembaga Sertifikasi Profesi Universitas Bengkulu (LSP Unib) bekerjasama dengan sejumlah lembaga Diklat dan sertifikasi profesi yang kompeten, menggelar Pelatihan dan Uji Sertifikasi Kompetensi (Serkom) bagi 950 mahasiswa semester akhir.

Rektor Unib ketika membuka kegiatan pelatihan dan uji Serkom mahasiswa.(foto:ist/zoom).

Kegiatan ini berlangsung secara hybrid, luring dan daring, terpusat di Gedung Layanan Terpadu (GLT) Universitas Bengkulu, dimulai tanggal 2 September dan diagendakan berlangsung hingga 23 September 2024.

Ada 9 skema pelatihan dan uji Serkom yang bisa diikuti mahasiswa, yaitu Staff Administrasi Kantor, Custumer Relationship, Kwu Industri IV, Digital Marketing, Desain Grafis, Web Development, Perpajakan, Mediator, dan Microsoft Action Program.

Wakil Rektor Bidang Sumberdaya Unib, Yefriza, Ph.D menjelaskan maksud dan tujuan kegiatan.(foto:ist).

“Hingga tanggal 23 September, setiap hari dari pagi hingga sore, kita gelar pelatihan dan uji Serkom bagi 950 mahasiswa yang sudah ujian skripsi dan akan diwisuda dalam waktu dekat. Para mahasiswa bisa mengikuti 9 skema yang kita laksanakan bekerjasama dengan lembaga-lembaga sertifikasi yang terakreditasi oleh BNSP,” ujar Ketua LSP Unib, Mukti Dono Wilopo.

Ke 950 mahasiswa tersebut berasal dari 8 (delapan) fakultas selingkung Unib, dengan masing-masing fakultas mendaftarkan sebanyak 121 mahasiswa, kecuali Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) yang hanya 103 orang.

Foto bersama peserta pelatihan dengan panitia dan pemateri.(foto:hms1).

Lembaga Diklat dan Sertifikasi yang bekerjasama dengan LSP Unib untuk mendukung kegiatan ini, antara lain Lembaga Pendidikan Pelatihan Wirausaha dan Ketenagakerjaan Ppwk, Lsp Administrasi Perkantoran Nawa Widya, Lsp Kewirausahaan Triatma Mulya, Indonesia Dispute Boar Academy, dan Cv. Trust System Indonesia.

“Kegiatan ini dibiayai secara mandiri dari Anggaran Unib dan menjadi salah satu upaya untuk mendukung peningkatan capaian Indikator Kinerja Utama (IKU), khususnya IKU 1 tentang lulusan mendapat pekerjaan yang layak,” papar Mukti Dono Wilopo.

Ratusan mahasiswa sangat antusias mengikuti pelatihan dan uji sertifikasi kompetensi.(foto:hms1)

Pantauan Tim Humas Unib, kegiatan ini telah dibuka oleh Rektor Unib Dr. Retno Agustina Ekaputri, S.E, M.Sc yang terhubung via aplikasi zoom pada 2 September 2024. Acara pembukaan juga dihadiri secara daring oleh Wakil Rektor II Bidang Sumberdaya Unib Yefriza, S.E, MPPM, Ph.D, para dekan, ketua lembaga serta pimpinan unit kerja di Unib lainnya.

Dalam sambutannya Rektor memberikan apresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada lembaga-lembaga sertifikasi yang telah bekerjasama dengan LSP Unib untuk mensukseskan kegiatan pelatihan dan uji Serkom ini.

“Semoga kegiatan ini berjalan lancar dan mencapai tujuan yang kita harapkan bersama, yaitu untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan yang sesuai dengan standar industri, sehingga ketika lulus nanti mereka lebih siap bersaing dan tidak kesulitan mendapat pekerjaan layak,” ujarnya.

Para peserta bersemangat mengikuti pelatihan dan menambah keterampilan.(foto:hms1)

Senada diungkapkan Wakil Rektor Bidang Sumberdaya Unib, Yefriza, Ph.D. Menurutnya, kegiatan ini sangat penting untuk membekali mahasiswa dengan berbagai keterampilan yang nanti dibuktikan dengan Sertifikat Kompetensi sebagai pendamping ijazah.

“Sudah trend saat ini, ketika melakukan rekrutmen, pihak perusahaan mempersyaratkan adanya sertifikat kompetensi untuk mengisi lowongan kerja tertentu. Karena itu, pelatihan dan uji Serkom yang kita lakukan ini sangat strategis dalam menghasilkan lulusan yang berdaya saing serta mampu memenuhi kebutuhan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI),” ujarnya. [Purna Herawan/Humas].

Usai mengikuti pelatihan, mahasiswa mengikuti ujian untuk mendapat sertifikat kompetensi.(foto:hms1)
Skip to content