UNIVERSITAS BENGKULU

Rektor Universitas Bengkulu (Unib) Dr. Retno Agustina Ekaputri, S.E, M.Sc menandatangani nota kesepahaman kerjasama atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan University of Management and Technology (UMT) Pakistan, Jumat (15/11/2024).

Rektor Unib Dr. Retno Agustina Ekaputri saat menandatangani MoU dengan UMT Pakistan.(foto:ksli)

Penandatanganan MoU dilakukan Rektor Unib di ruang kerjanya, setelah nota kesepahaman tersebut ditandatangi oleh Rektor UMT Pakistan Dr. Asif Raza dan dibawa oleh delegasi UMT Pakistan Dr. Hafiz Muhammad Naeem yang melakukan aktivitas di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Bengkulu.

“Nota MoU ini sudah ditandatangani oleh Rektor UMT Pakistan dan dibawa oleh Dr. Hafiz Muhammad Naeem untuk dihadapkan dan ditandatangani oleh Rektor Unib. Karena proses komunikasi yang sudah intens, Bu Rektor sepakat dan akhirnya menandatangani nota kesepahaman kerjasama internasional ini,” ujar Ketua UPT Kerjasama dan Layanan Internasional Unib, Ade Sri Wahyuni, Ph.D.

Rektor Unib dan Delegasi UMT Pakistan berfose dengan nota MoU yang telah ditandatangani.(foto:ksli)

MoU yang telah ditandatangani kedua belah pihak ini akan menjadi payung hukum kerjasama-kerjasama internasional yang akan dilaksanakan Unib dan UMT Pakistan, seperti kegiatan pertukaran mahasiswa, pertukaran dosen, pertukuran peneliti, publikasi bersama, seminar dan kegiatan lainnya yang relevan dengan tridharma perguruan tinggi.

“Terlaksananya kegiatan-kegiatan kerjasama dan kolaborasi internasional itu nanti tentu akan berdampak positif bagi kedua universitas, terutama dalam hal internasionalisasi perguruan tinggi dan meningkatkan daya saing serta eksistensi Universitas Bengkulu di kancah global,” tutur Ade Sri Wahyuni.

Wakil Rektor IV Bidang Kerjasama Unib, Dekan FEB Unib, Kepala UPT KSLI dan Ketua Jurusan Manajemen FEB Unib berfoto bersama dengan Delegasi UMT Pakistan.(foto:ksli)

Penandatanganan nota MoU antara Unib dan UMT Pakistan tersebut turut dihadiri dan disaksikan oleh Wakil Rektor IV Bidang Perencanaan dan Kerjasama Unib Prof. Dr. Irfan Gustian, S.Si, M.Si, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unib Prof. Dr. Kamaludin, S.E, MM, dan Ketua Jurusan Manajemen FEB Unib Berto Usman, Ph.D. [Purna Herawan/Humas].

Rektor Unib saat berdiskusi dengan Delegasi UMT Pakistan terkait MoU yang ditandatangani.(foto:ksli).

Skip to content